Rabu, 06 Februari 2013

Promotion Note "Himabi Unsika Periode II" 2012/2013


Assalamualaikum Wr Wb.

Rekan-Rekan sekalian yang saya hormati dan menjadi kebanggaan atas segala mimpi dan harapan..
Kami dari Kepengurusan Himabi Periode II mengajak, meraih, dan menganjurkan rekan-rekan untuk bergabung dalam agenda-agenda terbaru kami.
Untuk mengisi liburan, menambah pengetahuan, mempererat silaturahmi, memperluas pertemanan, dan mengalihkan aktivitas ke jalan yg lebih positif (Insya Allah)

Agenda terdekat kami :

- 23 Februari 2013 : Donor Darah , Himabi bekerjasama dengan PMI dan IRMAS dalam menyelenggarakan acara bakti sosial dan donor darah.
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh8P1Gem0E2kr64QAYU3mzmaDzH-jQ_ua1-CBKEv59a8c7ZPDrIq4Z6GVWp1MEVHBtKEezA9ylOFN_oFAydtwyPx8ItTkRQhCqLC-hJpVOguDe1xuII5MxYv7Oy0_QagW8_NEIP_0Zu5eM/s1600/poster+kampus.jpg
(CP Divisi Sosial Himabi : 08996922502)

- 17 Maret 2013 : English Contest, Masih dengan format perlombaan antar pelajar SMA sederajat, namun untuk tahun ini akan melibatkan Mahasiswa aktif dari prodi bahasa Inggris. Info perlombaan dan Kesediaan ikut serta dalam kepanitiaan Hub  : Ketua Pelaksana EC (081906637042)

- April 2013 : English Sport Cup, Masih dalam tahap pembahasan dan pembentukan kepanitiaan. Bagi yang berminat bergabung mensukseskan acara ini dipersilahkan dengan sangat.
(CP Divisi Minat dan Bakat :085694964440 , 085218547027)

Untuk Agenda berjalan kami dari internal divisi :

- English Corner Club (ECC)
Kami sediakan wadah untuk rekan-rekan yang ingin belajar, kursus bahasa inggris dengan biaya Rp. O,-
Menggunakan sistem Tutor sebaya, kami berusaha mengefektifkan fungsi belajar mandiri antar mahasiswa dengan metode sharing pengalaman dan pengetahuan.
(CP Divisi Pendidikan Himabi : 08996217107)


-English day dan Batik day
Untuk English day, atas persetujuan dan pengajuan waktu dari Dosen bersangkutan. Kami menjadwalkan untuk semester depan mulai diupayakan untuk efektif English day di hari rabu setiap minggunya. Akan tetapi kami tetap menyarankan untuk Speak English everyday. Secara bertahap Insya Allah dengan dukungan dan bantuan dari segenap mahasiswa pendidikan bahasa inggris agenda ini dapat terlaksana dan mencapai hasil seperti yang diharapkan.
Untuk Batik day, Kami mengagendakan waktu pada hari jum’at setiap minggunya. Agenda ini beralasan, agar seluruh mahasiswa dapat mencerminkan tata cara berpakaian yang sewajarnya seorang calon pendidik. Minimal satu hari dalam seminggu. Walapun tetap anjuran dari kami untuk setiap hari mahasiswa pendidikan bahasa inggris khususnya dapat berpakaian sopan dan rapih setiap saat.


-Praktek Kerja Lapangan Mahasiswa
Agenda ini telah berjalan namun masih perlu dukungan, dari Divisi Sosial Himabi menyediakan sarana bagi mahasiswa dalam mempraktekkan langsung materi kuliah yang didapat di perkuliahan. Bekerjasama dengan beberapa pihak terkait. Kami mengajak seluruh mahasiswa pendidikan bahasa inggris untuk berpartisipasi dalam agenda edukasi plus sosial ini. Diantaranya mengajar di Sekolah Dasar terpencil, Sharing anak SMP dan SMA untuk motivasi, dan mengajar anak-anak jalanan yang masih dalam tahap analisis sosial dan pengkondisian lapangan
(CP Divisi sosial Himabi : 08996922502)


-English Box (Mading)
Secara real untuk menampung aspirasi dan minat serta bakat mahasiswa dalam menulis, kami sertakan agenda mading atau majalah dinding untuk media mahasiswa berkreasi lewat tulisan dan gambar serta beraspirasi secara baik lewat jalan yang lebih kreatif dan bernilai seni  formatif.
Melengkapi agenda internal Divisi Informasi Himabi, menyertakan kemajuan teknologi dan informasi dalam setiap programnya dengan membuat :
Blog Himabi : http://www.himabiusk.blogspot.com/
Fans Page Himabi : http://www.facebook.com/pages/Himabi-Unsika/450846704972402?ref=stream
Group Facebook Himabi : https://www.facebook.com/groups/144462558938428/
Twitter : @himabiUSK
Untuk yang berminat bergabung dalam kepengurusan English Box dan yang menginginkan karyanya diapresiasi secara luas dipersilakan bergabung.
(CP Divisi Informasi himabi : 085714157792, 083814747793)


-Kami juga menampung saran dan pengajuan agenda baik berupa materi, promosi fans pages terkait, acara-acara yang berkenaan langsung dengan kegiatan dan kebutuhan mahasiswa program study bahasa inggris, salah tiga diantaranya :

Dari Dartam Tama : https://www.facebook.com/thartham
Untuk menguji kemampuan tenses dan grammar :  http://tama-penyair.blogspot.com/
Blog secara lengkap mempelajari bahasa inggris : http://tama-penyair.blogspot.com/

Dari Ganesha Agni : https://www.facebook.com/ganesha.alkarawi
Belajar sambil bermain dengan blog : http://www.funenglishgames.com/
Join with YCAB if you would like to be a volunteer : http://www.ycabfoundation.org/

Dari Shoppa Shop Holic :  https://www.facebook.com/ShoppaShopHolic
Belajar TOEFL dengan metode khusus : http://www.carajawab.com/?id=minory


Sekian bewara dari kami, mohon maaf atas keterbatasan dalam jaringan komunikasi kami terhadap segenap mahasiswa pendidikan bahasa inggris.
Kami dari kepengurusan himabi periode II sangat mengharapkan dukungan, partisipasi, kritik, saran serta doa agar segala agenda yang kami buat dapat terlaksana dengan baik dan sesuai tujuan yang diharapkan. Bukan untuk kepentingan pribadi atau golongan namun untuk kebanggaan kita bersama.
Satu rasa, satu cita, satu harapan..
Kami bukan terpilih karena hebat, namun kami berdiri disini karena apresiasi akan tujuan dan kepercayaan..
Selalu ada kesan dari kebersamaan yang tergenggam erat (Keluarga Besar Himpunan Mahasiswa Bahasa Inggris)
Terimakasih atas kesediaannya,

Wassalamualaikum Wr. Wb.

HIMABI, We Are’

Share: